Kasus 'Keadilan' Sandal Jepit Jadi Mendunia (http://m.tempo.co/2012/01/04/375370/)
Kasus pemidanaan anak di bawah umur yang dituduh mencuri sandal di Palu, Sulawesi Tengah, semakin menarik perhatian dunia internasional. Setidaknya hal tersebut dapat terlihat dari sorotan media di dunia, seperti Associated Press, Washington Post, Boston Globe, Hindustan Time, CNN, dan CTV Winnipeg.
- Rabu, 4 Januari 2012, sebanyak 25 pasang sandal jepit dikirim dari Berlin, Jerman, ke Posko "Sandal untuk Kapolri" di Cibubur, Jawa Barat.
- Wartawan dari stasiun televisi CNN juga mendatangi kantor KPAI untuk meliput gerakan ini.
- Rabu, 4 Januari 2012, seorang wartawan Spanyol yang bertugas di Jakarta datang ke kantor Komisi Perlindungan Anak Indonesia di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, untuk menyumbang sepasang sandalnya. "Good luck Indonesia," begitu pesan William, si jurnalis itu, untuk gerakan "1.000 Sandal untuk bebaskan AAL".
Pada hari rabu 4 Januari 2012, AAL, siswa SMK Negeri 3 Kota Palu, menjalani sidang kedua di Pengadilan Negeri Palu, Sulawesi Selatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar